Press Release Detail Portlet

DAILY ECONOMIC AND MARKET REVIEW

Selasa, 24 September 2024

DAILY ECONOMIC AND MARKET REVIEW

Office of Chief Economist, PT Bank Mandiri

September, 24, 2024 | Daily Economic Review: Belanja Masyarakat Meningkat di 3Q24

 

Belanja masyarakat dalam tren meningkat di 3Q24. 
Menggunakan data mingguan Mandiri Spending Index (MSI), indeks belanja masyarakat di pertengahan September 2024 mencapai 229,5, lebih tinggi 7,9% dibanding akhir Agustus 2024 (212,6) dan 12,5% dibanding akhir Juli 2024 (203,9). Secara keseluruhan, MSI 3Q24 tumbuh sebesar 48,7% (yoy), lebih tinggi dibanding pertumbuhan di 2Q24 (28,3%).

 

Kontribusi terhadap total belanja meningkat di wilayah timur Indonesia. 
Kontribusi Jawa terhadap total belanja di 3Q24 cenderung menurun dibanding di 2Q24 (-0,15 pp), demikian juga Sulawesi (-0,04 pp), dan Sumatra (-0,22 pp). Di sisi lain, kenaikan kontribusi ditunjukkan oleh wilayah Balnusra (+0,16 pp), diikuti Maluku & Papua (+0,16 pp), dan Kalimantan (+0,11 pp). 

 

Belanja terkait lifestyle meningkat signifikan. 
Belanja yang tumbuh positif di September 2024 dibanding bulan sebelumnya (mom) yaitu sport, hobby, entertainment (27,4%), airlines (12,4%), supermarkets (10,0%), education (4,2%), dan travel (3,4%), sementara lainnya mengalami kontraksi, terutama electronics (-10,5%). 

 

Aktivitas hiburan dan lifestyle berpotensi menjadi salah satu penopang belanja masyarakat ke depan. 
Proporsi belanja barang-barang kebutuhan sehari masih mendominasi dan trennya terus meningkat, dari 35,4% di September 2023 menjadi 41,8% saat ini. Namun, di sisi lain, proporsi belanja terkait hiburan dan lifestyle seperti sport, hobby, entertainment, beauty care, hingga handphone dan elektronik juga terus meningkat, dari 13,5% menjadi 18,7% di periode yang sama. (bhs)

 

 

Untuk informasi yang lebih lengkap, Report tersebut dapat Bapak/Ibu unduh pada website kami melalui link berikut ini: