IBL 2025

Pembelian Tiket Indonesian Basketball League 2025
hanya di Livin' Sukha melalui Livin’ by Mandiri 

Tentang Indonesian Basketball League 2025?

Kompetisi musim Indonesian Baskeball League (IBL) dimulai pada 11 Januari 2025 dan berakhir pada bulan Agustus 2025 dengan total 203 pertandingan. Untuk musim 2025 akan ada diikuti oleh 14 Tim peserta yang masing-masing akan menjalani 26 kali pertandingan selama musim regular di 11 Kota di seluruh Indonesia.

Kapan dan dimana pelaksanaan Indonesian Basketball League 2025?

Event akan dilaksanakan pada :

Hari/Tanggal     : Januari – Agustus 2025

Lokasi                  : Sesuai lokasi home venue club yang bermain

 

Daftar Venue dan Kota Pelaksanaan sbb : 

No

HOME

VENUE

CITY

1

Bali United Basketball

GOR Merpati

Bali

GOR Purna Krida

Bali

2

Bima Perkasa Jogja

GOR Pancasila UGM

Yogyakarta

3

Borneo Hornbills

GOR Laga Tangkas

Bogor

4

Dewa United Banten

Dewa United Arena

Tangerang

5

Hangtuah Jakarta

GOR Universitas Negeri Jakarta/GOR Ciracas

Jakarta

6

Kesatria Bengawan Solo

Sritex Arena Solo

Surakarta

7

Pacific Caesar Surabaya

GOR Pacific Caesar Surabaya

Surabaya

8

Pelita Jaya Jakarta

Hall Basket Senayan

Jakarta

GMSB Kuningan

Jakarta

9

Prawira Bandung

C-Tra Prawira Arena

Bandung

10

Rajawali Medan

GOR Universitas Medan

Medan

11

RANS Simba Bogor

Gymnasium Sekolah Vokasi IPB

Bogor

12

Satria Muda Pertamina Jakarta

BritAma Arena

Jakarta

13

Satya Wacana Salatiga

GOR Basket Prof. Susilo Wibowo

Semarang

14

Tangerang Hawks Basketball Club

Indoor Stadium Sport Center

Tangerang

Kapan periode pembelian tiket Indonesian Basketball League 2025?

Periode pembelian tiket Indonesian Basketball League 2025 tanggal 6 Januari sampai dengan hari H pertandingan mulai pukul 10.00 WIB (selama kuota paket masih tersedia).

Berapa harga tiket pertandingan Indonesian Basketball League 2025?

1.    Borneo Hornbills vs Kesatria Bengawan Solo

No

Kategori Tiket

 Harga Per Tiket 

Venue

Tanggal Pertandingan

1.

Tribun

 Rp78.750

GOR Laga Tangkas Pakansari Cibinong Bogor

12 Januari 2025

Note : harga belum termasuk Payment Fee

Bagaimana mekanisme pembelian tiket Indonesian Basketball League 2025?

  • Pembelian tiket Indonesian Basketball League 2025 dapat dilakukan di aplikasi Livin’ by Mandiri (icon kuning) melalui fitur Sukha di Livin’ by Mandiri.
  • Pembelian tiket melalui Livin’ by Mandiri dengan pilihan pembayaran melalui virtual account, untuk pemegang Mandiri Kartu Kredit, Kartu Debit, dan Paylater Livin’ by Mandiri dalam melakukan pembelian tiket event tersebut.
  • Pembelian tiket dalam 1 transaksi maksimal adalah 4 tiket.

Bagaimanakah cara nasabah pemilik Livin’ by Mandiri membeli tiket Indonesian Basketball League 2025?

 

1. Pembayaran tiket Indonesian Basketball League 2025 melalui fitur Sukha di Livin’ by Mandiri (Virtual Account – Sumber Dana: Tabungan Mandiri)

 

2. Pembayaran tiket Indonesian Basketball League 2025 melalui fitur Sukha di Livin’ by Mandiri (Virtual Account – Sumber Dana: Kartu Kredit Mandiri)

 

3.    Pembayaran tiket Indonesian Basketball League 2025 melalui fitur Sukha di Livin’ by Mandiri (Virtual Account – Sumber Dana: Paylater Mandiri)

Bagaimanakah cara nasabah melihat e-tiket Indonesian Basketball League 2025 yang sudah berhasil terbayar melalui Fitur Sukha di Livin’ by Mandiri?

Penyelenggara dan Pelaksana Teknis ?

Indonesian Basketball League 2025 bekerja sama dengan Bank Mandiri untuk penjualan tiket melalui Platform MOFLIP. 

Siapa yang dapat dihubungi untuk informasi pembelian tiket lebih lanjut?

Apabila terjadi kendala pada proses pembelian ataupun penerbitan booking confirmation dan e-ticket untuk event pertandingan Indonesian Basketball League 2025, dapat menghubungi customer service Moflip dengan mengirimkan e-mail ke notification@moflip.com. Adapun jam operasional pada hari Senin – Minggu dengan SLA 24/7.

Berapa batas usia penonton yang tidak perlu melakukan pembelian tiket? 

Berbeda-beda setiap klub IBL. Usia 0 - 6 tahun tidak perlu melakukan pembelian tiket dan anak-anak di bawah umur 12 tahun harus didampingi oleh orang dewasa. 

Syarat & Ketentuan Pembelian tiket Indonesian Basketball League 2025

  • Pengguna dapat melakukan pembelian tiket dalam 1 transaksi maksimal adalah 4 tiket.
  • Pembelian tiket merupakan bukti setuju terhadap segala syarat dan ketentuan yang berlaku. Harga tiket dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Pembeli dihimbau untuk membaca dengan baik secara berkala setiap perubahan sehingga apabila Pengguna tetap melakukan pembelian tiket, Pengguna dianggap telah mengetahui, memahami dan menyetujui perubahan tersebut.
  • Penggunaan tiket yang telah dibeli hanya berlaku untuk pertandingan yang tercantum pada tiket.
  • Penonton wajib menjaga tiket dengan baik dan menunjukkan tiket saat diminta oleh petugas.
  • Penyelenggara berhak untuk mengubah jadwal pertandingan yang diinformasikan melalui media sosial maupun media komunikasi lainnya. 
  • Penonton yang tidak mematuhi aturan dapat dikeluarkan dari area pertandingan tanpa pengembalian biaya tiket.
  • Penyelenggara tidak bertanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan barang bawaan penonton.
  • Penggunaan kamera atau rekaman video harus sesuai dengan aturan yang ditetapkan oleh penyelenggara.

Pengiriman Tiket:

  • e-Tiket resmi hanya dikirimkan oleh email notification@moflip.com.
  • e-Tiket akan dikirimkan ke email yang digunakan pembeli pada saat transaksi.
  • e-tiket yang dikirimkan kepada pembeli akan mencantumkan detail pertandingan dari masing masing Club.
  • Apabila terdapat masalah terkait pengiriman tiket, harap segera menghubungi email notification@moflip.com.

Kebijakan Refund:

  • Tiket yang sudah dibeli, tidak dapat dikembalikan dengan alasan apa pun.
  • Apabila terdapat pembatalan acara oleh penyelenggara/promotor, opsi refund akan disediakan untuk pembeli dengan mengikuti prosedur yang akan dikirimkan ke email pembeli. Biaya administrasi tiket, payment fee pembayaran atau biaya pribadi lainnya (contoh biaya perjalanan, biaya akomodasi, dll.) tidak akan dikembalikan.
  • Untuk informasi lebih lanjut atau pertanyaan terkait kebijakan refund acara non-refundable, silakan hubungi tim dukungan pelanggan kami melalui email notification@moflip.com

Pembatasan dan/atau larangan barang dan aktivitas acara 

1.    Barang Terlarang / Dibatasi

  • Senjata dalam bentuk apapun (termasuk untuk membela diri), amunisi atau komponen senjata, benda tajam, pisau, atau benda yang memungkinkan praktir kekerasan.
  • Bahan peledak, detonator, dan barang-barang yang mengandung peledak lainnya.
  • Benda yang dapat digunakan sebagai senjata, untuk memotong, menusuk, atau sebagai proyektil, atau benda apa pun yang menurut penyelenggara acara dapat membahayakan keselamatan orang lain, termasuk payung, helm, topi keras, dan benda serupa lainnya.
  • Cairan apa pun yang mengandung alkohol, termasuk minuman beralkohol atau bahan pecah lainnya.
  • Materi yang tidak terbatas pada spanduk, bendera, selebaran, pakaian, dan perlengkapan lainnya yang bersifat politis, menyinggung, dan/atau diskriminatif, mengandung kata-kata, simbol, atau atribut lain apa pun yang ditujukan untuk diskriminasi dalam bentuk apa pun terhadap suatu negara, orang pribadi atau kelompok karena ras, warna kulit, asal etnis, nasional atau sosial, jenis kelamin, disabilitas, bahasa, agama, pendapat politik atau pendapat lain, kelahiran, kekayaan atau status lain.
  • Tidak diperkenankan membawa jenis hewan apa pun ke tempat acara.
  • Perangkat elektronik, mekanis, atau manual yang menghasilkan kebisingan atau suara yang terlalu keras seperti peluit dan pengeras suara. Pemegang tiket diperkenankan membawa instrumen musik namun penyelenggara acara berhak untuk memberhentikan penggunaan instrumen jika suara yang dipancarkan mengganggu jalannya pertandingan atau kenyamanan pemegang tiket lainnya.
  • Instrumen yang memancarkan sinar laser, laser pointer.
  • Semua jenis peralatan televisi dan telekomunikasi termasuk kamera video profesional, atau peralatan profesional lainnya yang mampu merekam suara dan video.
  • Tidak diperkenankan membawa tripod, monopod, dan selfie stick.
  • Objek lain apa pun yang dapat membahayakan keselamatan publik, mengganggu keamanan, yang dianggap berbahaya atau berbahaya bagi orang atau dapat mengganggu jalannya pertandingan.
  • Penyelenggara acara berhak untuk membuat keputusan akhir tentang barang apa pun yang dapat dibawa ke dalam venue. Barang yang dilarang dapat disingkirkan, disita, atau dihancurkan tanpa kompensasi jika melanggar ketentuan yang telah berlaku.

 

2.    Aktivitas yang Dilarang / Dibatasi

Berikut adalah daftar kegiatan yang dibatasi atau dilarang di dalam venue :

  • Merokok, vaping, atau menggunakan produk tembakau apa pun serta perangkat merokok elektronik apa pun di mana pun selain di area merokok yang telah ditentukan di luar ruangan jika tersedia di venue.
  • Penggunaan nyanyian, bahasa, atau perilaku apa pun yang cenderung menyinggung, menghina, mempermalukan, atau meremehkan pihak lain  berdasarkan jenis kelamin, ras, agama, budaya, warna kulit, keturunan, negara asal, atau disabilitas.
  • Berdiri di kursi di area penonton atau menghalangi pandangan pemegang tiket lainnya secara tidak wajar dengan cara apa pun, termasuk berdiri di area venue yang disediakan untuk pemegang tiket penyandang disabilitas.
  • Merusak tempat atau properti dalam venue.
  • Memanjat struktur dan instalasi yang telah dilarang untuk pengggunaan Umum.
  • Melakukan kegiatan komersial yang tidak sah termasuk meminta, survei pelanggan, promosi, iklan atau pemasaran, selebaran, atau cara mendistribusikan atau menawarkan barang atau jasa apa pun untuk dijual.
  • Memasuki atau mencoba memasuki area terlarang tanpa izin yang tepat, termasuk area lapangan permainan, ruang ganti pemain, dan area pemain lainnya yang tidak ditunjukan dalam tiket.
  • Melakukan atau menyebabkan dilakukannya segala bentuk taruhan atau perjudian di dalam tempat atau mengumpulkan, menyebarluaskan, mengirimkan, menerbitkan, atau melepaskan dari tempat (dengan cara apa pun atau menggunakan perangkat apa pun) skor, hasil, statistik, atau data apa pun untuk tujuan komersial, taruhan, atau perjudian apa pun.
  • Segala bentuk pemasaran atau penggunaan hak kekayaan intelektual yang tidak sah atau aktivitas apa pun yang mengeksploitasi publisitas kompetisi tanpa izin, termasuk merendahkan hak-hak penyelenggara ataupun pihak ketiga yang terkait kompetisi, termasuk sponsor ketiga yang terkait kompetisi, termasuk sponsor.
  • Mempraktikan perilaku lain yang mengganggu kenyamanan dan keamanan pemegang tiket lainnya, termasuk mengganggu pemain ataupun ofisial pertandingan, atau yang dapat mengganggu jalannya kompetisi.
  • Memprovokasi keributan, seperti menantang, menghina, melempar barang dengan deskripsi apapun (handuk, botol, kaleng, bungkus rokok, dll) ke dalam lapangan ataupun ke penonton lainnya sehingga mengganggu jalannya pertandingan. Bagi siapa yang kedapatan melakukan hal tersebut diatas akan dikenakan denda sebesar Rp20.000.000,00 (dua puluh juta rupiah) dan mendapat larangan menonton pertandingan IBL di setiap lokasi pertandingan selama 1 (satu) musim pertandingan.

 

Daftar tindakan yang dilarang dan dibatasi ini tidak lengkap. Penyelenggara acara berhak untuk membuat keputusan akhir tentang apakah perilaku atau item apa pun di dalam venue dapat dilarang, dan keputusan tersebut harus dapat dihormati dan bersifat final.

Nikmati beragam fitur Livin’ by Mandiri

  • Download Livin’ by Mandiri dengan klik button dibawah ini:

  • Layanan ini hadir dengan tampilan yang lebih lengkap, cepat, dan personalize untuk berbagai kebutuhan transaksi Anda. Transaksi online kini dalam kendali Anda.
  • Kemudahan buka tabungan cukup hitungan menit.
  • Kemudahan bertransaksi langsung dari halaman pre-login.
  • Satu Livin’ untuk semua rekening & pinjaman yang Anda miliki (integrasi dengan tabungan, kartu kredit, pinjaman, deposito, tabungan rencana).
  • Akses transaksi favorit dalam satu tempat pakai Quick Pick.
  • Hubungkan & Top Up e-wallet favorit di Livin’, tidak perlu ribet bolak-balik aplikasi.
  • Semakin mudah dengan fitur Tarik Tunai Tanpa Kartu. Anda juga bisa membagikan token tarik tunai Anda ke teman atau keluarga.
  • Bayar belanja online semakin mudah dengan Smart Reminder, pengingat tagihan otomatis yang terhubung dengan e-commerce favorit Anda.
  • Pembayaran dengan scan QRIS.
  • Pengajuan kartu kredit & Kredit Serbaguna Mandiri hingga pengecekan status pengajuan dan pengiriman kartu.
  • Pengajuan produk anak perusahaan seperti AXA Mandiri, Mandiri Tunas Finance, dan Mandiri Utama Finance kini bisa dilakukan di Livin’ by Mandiri.
  • Pembukaan Deposito & Mandiri Tabungan Rencana dalam Rupiah atau Valas.
  • Top Up & Update Saldo e-money hanya dalam 3 detik melalui Express Top Up e-money.
  • Fitur lengkap bagi nasabah kartu kredit, mulai dari ubah cicilan, blokir kartu, hingga cek pengiriman kartu baru.
  • Blokir & buka blokir kartu debit maupun kredit.

Bagaimana cara mendapatkan layanan Livin’ by Mandiri ?

Download aplikasi Livin’ by Mandiri di Google Play, App Store, Huawei App Gallery atau kunjungi bmri.id/livin.  

 

Info Lebih Lanjut

Mandiri Call 14000