CFD 2025

Program Funding Debitur KSM & KPR

Apa yang dimaksud dengan program Funding Debitur KSM & KPR?

Program Funding Debitur KSM & KPR adalah program pemberian cash reward bagi debitur KPR dan KSM Payroll dan non-payroll yang melakukan peningkatan saldo balance di rekening sumber pembayaran angsuran KPR/KSM (rekening Auto Grab Fund atau AGF). Peningkatan dana minimal di rekening AGF disesuaikan dengan tier nominal angsuran yang khusus debitur yang memiliki angsuran mulai dari Rp1 juta/bulan

Kapan periode program Funding Debitur KSM & KPR berlangsung?

Program berlangsung mulai dari 1 Februari 2025 - 28 Februari 2026 dengan periode observasi selama 2 bulan dan 6 (enam) batch periode program sebagai berikut:

Batch

Periode Pendaftaran

Periode Observasi Program

Pengumuman

1

1 s.d. 28 Februari 2025

1 Maret s.d. 30 April 2025

Mei 2025

2

1 s.d. 30 April 2025

1 Mei s.d. 30 Juni 2025

Juli 2025

3

1 s.d. 30 Juni 2025

1 Juli s.d. 31 Agustus 2025

September 2025

4

1 s.d. 31 Agustus 2025

1 September s.d. 31 Oktober 2025

November 2025

5

1 s.d. 31 Oktober 2025

1 November s.d. 31 Desember 2025

Januari 2025

6

1 s.d. 31 Desember 2025

1 Januari s.d. 28 Februari 2026

Maret 2026

Siapakah yang dapat mengikuti program? 

Nasabah yang dapat mengikuti program yaitu :
  • Debitur KPR/KSM Bank Mandiri aktif dengan angsuran KPR/KSM min. Rp1 juta/bulan (kredit masih berjalan)
  • Menggunakan rekening Tabungan aktif sebagai rekening sumber pembayaran angsuran (rekening Auto Grab Fund atau AGF) 

Apa itu Auto Grab Fund (AGF) ?

Auto Grab Fund adalah fitur pendebetan uang secara otomatis dari satu rekening ke rekening lainnya dengan tujuan untuk membayar angsuran fasilitas kredit secara rutin.

Berapakah reward yang dapat diperoleh melalui program Funding Debitur KSM & KPR? 

Reward yang akan diperoleh oleh debitur bergantung pada segmentasi dan tiering peningkatan balance dari nilai angsuran dan base figure sebagai berikut:  

  • Debitur Payroll (debitur yang merupakan nasabah Payroll Bank Mandiri) – besaran reward mulai dari Rp30.000 - Rp450.000
  • Debitur Non-Payroll - besaran reward mulai dari Rp20.000 - Rp300.000

Reward

Besaran Reward atas Peningkatan Balance sesuai Tier Angsuran

Debitur Non-Payroll

Debitur Payroll

Tier Minimal Angsuran

(Rp)

1x

2x

3x

4x

5x

≥6x

1x

2x

3x

4x

5x

≥6x

1,000,000

-

-

-

20,000

25,000

30,000

-

-

-

30,000

37,500

45,000

 2,000,000

-

20,000

30,000

40,000

50,000

60,000

-

30,000

45,000

60,000

75,000

90,000

 3,000,000

-

30,000

45,000

60,000

75,000

90,000

-

45,000

67,500

90,000

112,500

135,000

 4,000,000

20,000

40,000

60,000

80,000

100,000

120,000

30,000

60,000

90,000

120,000

150,000

180,000

 5,000,000

25,000

50,000

75,000

100,000

125,000

150,000

37,500

75,000

112,500

150,000

187,500

225,000

 6,000,000

30,000

60,000

90,000

120,000

150,000

180,000

45,000

90,000

135,000

180,000

225,000

270,000

 7,000,000

35,000

70,000

105,000

140,000

175,000

210,000

52,500

105,000

157,500

210,000

262,500

315,000

 8,000,000

40,000

80,000

120,000

160,000

200,000

240,000

60,000

120,000

180,000

240,000

300,000

360,000

 9,000,000

45,000

90,000

135,000

180,000

225,000

270,000

67,500

135,000

202,500

270,000

337,500

405,000

 10,000,000

50,000

100,000

150,000

200,000

250,000

300,000

75,000

150,000

225,000

300,000

375,000

450,000

15,000,000

75,000

150,000

225,000

300,000

375,000

450,000

112,500

225,000

337,500

450,000

562,500

675,000

*tabel diatas merupakah ilustrasi dari tier minimum angsuran dengan besaran reward atas peningkatan balance dengan tier angsuran >6x

Apakah terdapat kuota peserta program Funding Debitur KSM & KPR? 

Tidak terdapat kuota peserta program. Debitur yang mengikuti program sesuai dengan syarat dan mekanisme akan mendapatkan reward selama program dinyatakan masih berlangsung.

Apa saja ketentuan program Funding Debitur KSM & KPR?

Ketentuan program Funding Debitur KSM & KPR adalah sebagai berikut: 

  • Debitur yang berhak mengikuti program adalah debitur kredit konsumer (KPR/KSM) aktif dengan minimal angsuran Rp1 Juta / bulan
  • Debitur menggunakan rekening tabungan sebagai rekening sumber Auto Grab Fund (AGF) untuk pembayaran angsuran bulanan kredit
  • Debitur melakukan pendaftaran program melalui link bmri.id/FormCFD2025 sesuai dengan Batch Pendaftaran program
  • Debitur meningkatkan balance Tabungan minimal di rekening AGF sesuai tier nominal angsuran debitur.
  • Peningkatan ending balance rekening Debitur berdasarkan perbandingan dari Base Figure (selisih dari ending balance rekening pada akhir periode program dengan nilai saldo base figure sebelum program)
  • Kenaikan balance dihitung per kelipatan nilai angsuran kredit dan harus tercermin pada ending bulan setiap bulannya selama periode observasi
  • Kenaikan balance tidak dapat dilakukan dengan pemindahan dana tabungan dari 1 CIF yang sama (overbooking)
  • Reward dihitung berdasarkan ratio kenaikan balance nasabah pada akhir periode program dibandingkan dengan posisi base figure.
  • Debitur hanya dapat mendaftarkan diri sebanyak 1 (satu) kali untuk mengikuti Funding Debitur KSM & KPR pada masing-masing batch program
  • Debitur dapat mengikuti lebih dari 1 (satu) batch program Funding Debitur KSM & KPR dengan melakukan peningkatan dana lebih lanjut di batch program berikutnya sesuai dengan syarat dan mekanisme program

Bagaimanakah simulasi eligibilitas dan perhitungan reward nasabah? 

Simulasi eligibilitas dan perhitungan reward debitur payroll yang terdaftar program:
 

Item

Simulasi 1

Simulasi 2

Debitur Payroll : Eligible

Debitur Payroll :  Tidak Eligible

Produk

KPR

KSM

Angsuran per bulan

Rp10.000.000

Rp4.000.000

Periode program

Periode 1: Maret s.d April 2025

Periode : Maret s.d April 25

Base Figure (ending balance Februari 2025)

Rp15.000.000 (>1x angsuran)

Rp4.000.000 (1x angsuran)

Saldo bulan 1 (Maret 2025)

Rp20.000.000 (2x angsuran)

Rp10.000.000 (>3x angsuran)

Saldo bulan 2 (April-24)

Rp50.000.000 (5x angsuran)

Rp3.500.000 (< 1x angsuran)

Eligibilitas

Eligible

Tidak Eligible

Peningkatan Ending balance
(selisih saldo akhir program dan base figure)

5x angsuran – 1x angsuran = 4x angsuran

Ending balance debitur di akhir periode program tidak menunjukkan peningkatan

Reward

Rp300.000

-           

 

Simulasi eligibilitas dan perhitungan reward debitur non-payroll yang terdaftar program:
 

zItem

Simulasi 3

Simulasi 4

Debitur Non-Payroll: Eligible

Debitur Non-Payroll: Tidak Eligible

Produk

KPR

KSM

Angsuran per bulan

Rp9.000.000

Rp3.000.000

Periode program

Periode 2: Mei s.d Juni 25

Periode 2: Mei s.d Juni 25

Base Figure (ending balance April 24)

Rp29.000.000 (>3x angsuran)

Rp2.000.000 (<1x angsuran)

Saldo bulan 1 (Mei 24)

Rp50.000.000 (>4x angsuran)

Rp10.000.000 (>3x angsuran)

Saldo bulan 2 (Juni 24)

Rp72.000.000 (8x angsuran)

Rp2.500.000 (<1x angsuran)

Eligibilitas

Eligible

Tidak Eligible

Peningkatan Ending balance (base figure – ending balance akhir program)

8x angsuran – 3x angsuran = 5x angsuran

Ending balance di bulan 2 program mengalami penurunan dan tidak memenuhi minimal 1x angsuran

Reward

Rp225.000

-

Bagaimana mekanisme program Funding Debitur KSM & KPR?

  • Debitur menerima penawaran program dari Bank melalui WhatsApp Blast/e-mail blast/in-app promo Livin’ by Mandiri
  • Bagi debitur yang menerima WhatsApp blast/e-mail blast/in-app promo Livin’ by Mandiri atau Cabang /Area/Region menawarkan kepada nasabah whitelist dapat mendaftar program melalui link bmri.id/FormCFD2025
  • Debitur meningkatkan balancenya selama periode program berlangsung sesuai wording penawaran yang tercantum melalui WhatsApp blast/e-mail blast/in-app promo 
  • Bank Mandiri akan menarik data dan melakukan validasi data peserta program 
  • Reward akan dikirimkan ke rekening tabungan yang menggunakan fitur AGF dengan SLA 21 hari kerja setelah periode program berakhir.

Bagaimana nasabah mengetahui bahwa nasabah termasuk dalam kuota reward?

Bank Mandiri akan menginformasikan melalui push notification / inbox aplikasi Livin’ by Mandiri untuk nasabah yang eligible untuk mendapatkan reward. 

Apakah terdapat syarat lain untuk Reward terkait perpajakan?

Reward hanya akan diberikan ke nasabah jika telah memenuhi aturan yakni:
1.    Nasabah sudah melakukan pemadanan NIK jadi NPWP
2.    Jika semua kriteria sudah terpenuhi, reward akan diberikan dan pajak akan ditanggung sepenuhnya oleh Bank Mandiri.

Bagaimana cara pemadanan NIK jadi NPWP? 

Berdasarkan Undang-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP). Dalam Pasal 2 Ayat 1A disebutkan bahwa NPWP bagi orang pribadi menggunakan NIK sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP). Berikut langkah-langkah untuk memadankan data NIK dengan NPWP:


1.    Buka situs www.pajak.go.id lalu klik "LOGIN" - Atau bisa juga melalui situs djponline.pajak.go.id.
2.    Masukan 15 digit NPWP.
3.    Masukan kata sandi dan kode keamanan yang sesuai.
4.    Buka "Menu Profil" dan pilih "Data Profil"
5.    Masukan 16 digit NIK sesuai KTP
6.    Cek validasi NIK dengan klik "Validasi", lalu klik "Ubah Profil"
7.    Log out/keluar dari "Menu Profil" untuk menguji keberhasilan langkah validasi
8.    Log in kembali menggunakan 16 digit NIK, gunakan password yang sama, masukkan kode keamanan, dan log in.
9.    Jika berhasil, maka validasi sudah selesai dilaksanakan.

 

Info Lebih Lanjut

Mandiri Call 14000

Kantor Cabang Bank Mandiri terdekat

MITA Bank Mandiri : +62 811-8414-000

Email : mandiricare@bankmandiri.co.id