Press Release Detail Portlet

DAILY ECONOMIC AND MARKET REVIEW

Kamis, 14 November 2024

DAILY ECONOMIC AND MARKET REVIEW

Office of Chief Economist, PT Bank Mandiri

November, 14, 2024 | Daily Economic Review: Kinerja Penjualan Eceran Diperkirakan Meningkat pada Oktober 2024

Survei Penjualan Eceran (SPE) September 2024 menunjukkan realisasi penjualan eceran tetap tumbuh secara tahunan, meskipun terkontraksi secara bulanan.
Indeks Penjualan Riil (IPR) tercatat sebesar 210,6, tumbuh 4,8% secara tahunan (yoy), melambat dari pertumbuhan pada Agustus 2024 sebesar 5,8%. Pertumbuhan tahunan yang meningkat masih terlihat pada kelompok Bahan Bakar Kendaraan Bermotor dan Suku Cadang, yang masing-masing tumbuh 8,1% dan 3,5% yoy (vs 4,3% dan 1,4% yoy pada Agustus 2024). Secara bulanan, penjualan eceran terkontraksi -2,5% pada September, dengan penurunan terdalam pada kelompok Sandang, Perlengkapan Rumah Tangga Lainnya, serta Makanan, Minuman dan Tembakau, yang masing-masing terkontraksi sebesar -5,8%, -2,6%, dan -2,7% mom.

Pada Oktober 2024, penjualan eceran diprakirakan tetap tumbuh meskipun mengalami perlambatan secara tahunan.
Indeks Penjualan Riil (IPR) diperkirakan mencapai 209,5, tumbuh 1,0% secara tahunan, lebih rendah dibandingkan 4,8% pada September 2024. Pertumbuhan terutama didorong oleh kelompok Barang Budaya dan Rekreasi, Suku Cadang dan Aksesori, serta Subkelompok Sandang. Secara bulanan, penjualan diperkirakan terkontraksi -0,5%, membaik dari kontraksi -2,5% pada September 2024, dengan peningkatan terlihat pada kelompok Sandang, Perlengkapan Rumah Tangga, serta Suku Cadang.

Tekanan inflasi pada Desember 2024 dan Maret 2025 diperkirakan meningkat.
Ekspektasi peningkatan inflasi pada 3 dan 6 bulan mendatang tercermin dari Indeks Ekspektasi Harga Umum (IEH) yang masing-masing tercatat sebesar 152,6 dan 169,4, lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya yaitu 134,3 dan 155,9. Peningkatan ini dipicu oleh kenaikan permintaan selama Natal, Tahun Baru, dan Ramadhan.

Office of Chief Economist Group Bank Mandiri memperkirakan kinerja penjualan eceran akan membaik pada 2024.
Peningkatan kinerja penjualan eceran ke depan didukung oleh optimisme konsumen dan tren inflasi pada tahun 2024 yang secara umum menurun dari tahun sebelumnya. Sentimen positif ini diproyeksikan mendorong konsumsi rumah tangga, dengan perkiraan pertumbuhan mencapai 4,92% pada 2024 (vs 4,82% pada 2023) dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional yang diperkirakan tetap kuat mencapai 5,06%. Terjaganya inflasi yang menopang permintaan domestik, daya beli kelompok menengah atas yang kuat, serta pelaksanaan berbagai event nasional seperti Pemilu dan Pilkada menjadi pendorong utama pertumbuhan konsumsi masyarakat pada 2024. (azdk)

Untuk informasi yang lebih lengkap, Report tersebut dapat Bapak/Ibu unduh pada website kami melalui link berikut ini: