Mandiri News Detail Portlet

Tingkat Keyakinan Konsumen dan Penjualan Eceran Membaik

ECONOMIC REVIEW

DAILY ECONOMIC AND MARKET REVIEW

Office of Chief Economist, PT Bank Mandiri

 

 

Januari, 13, 2021 | Daily Economic Review: Tingkat Keyakinan Konsumen dan Penjualan Eceran Membaik

 

Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) terhadap kondisi ekonomi menguat, mendekati zona optimis.

IKK Desember 2020 meskipun masih sedikit di bawah zona optimis (indeks sama atau lebih besar dari 100) tercatat meningkat menjadi 96,5 dari 92,0 pada November 2020.

 

Indeks Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Eknomi (IEK) menguat.

Pada Desember 2020, persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini terpantau membaik, didukung oleh perkembangan positif implementasi program pemulihan ekonomi nasional dan penanganan pandemi COVID-19 oleh pemerintah dengan telah tersedianya vaksin. IKE Desember 2020 meningkat menjadi 68,6 dari 60,1 pada November 2020.

 

Indeks Penjualan Riil (IPR) tumbuh membaik ditopang oleh sebagian besar kelompok barang.

IPR November 2020 tercatat masih mengalami kontraksi sebesar -16,3% yoy, sedikit lebih dalam dibandingkan -14,9% yoy pada Oktober 2020. Meskipun demikian, secara bulanan kontraksi IPR sudah semakin mengecil, yakni dari -5,2% mom pada Oktober 2020 menjadi -1,2% mom pada November 2020.

 

Konsumsi Rumah Tangga diprakirakan akan mulai pulih pada 2021.

Office of Chief Economist Bank Mandiri memprakirakan bahwa konsumsi rumah tangga pada 2021 akan tumbuh sebesar 4,69%, naik dari hasil nowcasting kami yang sebesar -2,46% untuk 2020. Walaupun membaik, konsumsi rumah tangga pada 2021 masih belum kembali ke level sebelum terjadinya pandemi COVID-19. Seiring dengan mulai pulihnya tingkat permintaan dalam negeri, kami melihat akan terjadi demand-pull inflation pada 2021. Inflasi diprakirakan akan meningkat dari 1,68% pada 2020 menjadi 2,92% pada 2021, atau kembali ke rentang target inflasi Bank Indonesia yang sebesar 2 – 4%. (fr)

 

 

Untuk informasi yang lebih lengkap, Report tersebut dapat Bapak/Ibu unduh pada website kami melalui link berikut ini:

Unduh Dokumen Media