Mandiri News Detail Portlet

Mandiri Jogja Marathon 2018 Menghadirkan Lebih dari Sekedar Lari

Mandiri Jogja Marathon 2018 Menghadirkan Lebih dari Sekedar Lari

MANDIRI HIGHLIGHT

Saat ini sportourism kian marak digelar dan digemari di berbagai kota di Indonesia. Sportourism adalah kegiatan yang memadukan wisata dan olah raga ini banyak dilakukan dalam bentuk perhelatan lari marathon tematik yang saat ini berhasil menggaet hati para pelari. Kini, olahraga Marathon tidak hanya diikuti bagi pelari profesional saja, melainkan pelari pemula juga mengikutinya, seperti dengan ikut trek Half-Marathon atau Fun Marathon yang hanya sepanjang 10 km dan 5 km. Hal itu kini sudah menjadi tren yang digandrungi masyarakat lokal maupun mancanegara. Seiring dengan meningkatnya kesadaran terhadap gaya hidup sehat dan minat masyarakat luas terhadap kegiatan lari marathon. Bank Mandiri terus konsisten mendukung berbagai kegiatan lari marathon dan sportourism diantaranya pernah menggelar, Jakarta Marathon, Bogor Sundown Marathon, Bali Triathlon, Tour de Flores, Jelajah Sepeda Flores, Gran Fondo Tondano dan beberapa sportourism lainnya.

Sebagai salah satu Bank terbesar di Indonesia, Bank Mandiri mengambil peran terdepan untuk mendukung kesadaran masyarakat terhadap gaya hidup sehat. Bukan hanya mendukung kegiatan sportourism dalam bentuk sponsorship, perseroan juga sejak tahun 2017 telah menyelenggarakan Mandiri Jogja Marathon untuk pertama kalinya dan mendapatkan animo yang sangat positif dari berbagai elemen masyarakat. Lewat gelaran Mandiri Jogja Marathon, dengan jumlah minat peserta terdaftar terus bertambah yaitu sebanyak 5.919 pelari baik dari dalam maupun luar negeri. Bank Mandiri berupaya menangkap antusiasme masyarakat dengan menggelar kembali kegiatan lari marathon terbesar di Indonesia, yaitu Mandiri Jogja Marahton 2018.

Dalam tujuan menyukseskan sporttourism lewat Mandiri Jogja Marathon, Bank Mandiri menggandeng Mesarace sebagai pelaksana, Dinas Pariwisata PT Taman Wisata Candi serta Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta. Event marathon ini merupakan salah satu event city marathon terbesar yang bertaraf internasional dengan kategori Full Marathon (42K), Half Marathon (21K), 10K dan 5K. Mandiri Jogja Marathon yang mengambil lokasi rute marathon di Candi Prambanan, Daerah Istimewa Yogyakarta bukan hanya event lari biasa melainkan juga menyajikan pengalaman lain seperti sajian budaya dan kuliner lokal.

Mandiri Jogja Marathon 2018 kali ini, kembali dihadirkan dengan konsep perhelatan lari marathon yang lebih besar dan semarak dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Mandiri Jogja Marathon 2018 dimulai dengan Racepack Collection yang akan diadakan pada tang 12-14 April 2018 di Hotel Royal Ambarukmo, Yogyakarta. Dalam Racepack Collection ini calon pelari yang telah terdaftar akan mendapatkan paket yang berisi kaus lari, BIB dan berbagai perlengkapan lari marathon lainnya.

Mandiri Jogja Marathon yang akan di gelar pada 15 April 2018 di kawasan Candi Prambanan Yogyakarta ini menyuguhkan 4 kategori, yaitu Full Marathon, Half Marathon, 10K dan 5K. dalam raceday Mandiri Jogja Marathon akan menyuguhkan berbagai festival budaya dan kuliner yang dimeriahkan oleh ratusan tenants kuliner. Tidak ketinggalan juga hiburan bagi para pelari yang telah menaklukan jarak berupa penampilan dari Gamaliel, Audrey dan Chantika (GAC) dan Jogja Hip Hop Foundation.

Hingga kini, Mandiri Jogja Marathon 2018 telah menjual habis tiket sebanyak 7.500 buah hanya dalam waktu beberapa minggu. Sebagai bentuk apresiasi bagi par runners, Mandiri Jogja Marathon yang diikuti oleh ribuan pelari dengan rentang usia 19-50 tahun ini telah menyiapkan berbagai penghargaan sepertimedali bagi para pelari yang telah mencapai garis finish, serta hadiah-hadiah menarik bagi pelari terbaik dari setiap tiap kategori, yaitu Full Marathon, Half Marathon, 10K dan 5K. Anda dapat menyaksikan kemeriahan Mandiri Jogja Marathon 2017 melalui video https://www.youtube.com/watch?v=I2hTTx2oeqk ini dan merasakan semangat menaklukan jarak di Mandiri Jogja Marathon 2018 melalui video ini https://www.youtube.com/watch?v=Qkxf5ARz3AM

Mandiri Jogja Marathon 2018 bukan sekedar menghadirkan event lari namun juga pengalaman budaya dan kuliner khas Yogyakarta.