Penggunaan Emoney KRL

Penggunaan Mandiri e-Money di Kereta Commuter Indonesia (Commuter Line)

Mandiri e-Money

Mandiri E-Money adalah alat pembayaran berupa kartu uang elektronik dan/atau bentuk lainnya yang diterbitkan oleh Bank Mandiri atas dasar nilai uang yang disetorkan terlebih dahulu dan yang berfungsi sebagai alat pembayaran Non Tunai seperti di Tol, Commuter Line, Trans Jakarta, MRT Jakarta, LRT, ASDP, Indomaret, Alfamart, SPBU Pertamina serta merchant lainnya.

Cara Penggunaan e-Money di Kereta

  • Tempelkan kartu pada reader yang ada di pintu masuk stasiun.
  • Transaksi berhasil, saldo kartu mandiri e-money berkurang sesuai nilai pembelanjaan, tidak perlu membawa uang tunai dan direpotkan dengan uang kembalian.

Lokasi pembelian Mandiri e-Money

  • Kantor Cabang Bank Mandiri
  • Official store Bank Mandiri di e-commerce, seperti:
    • Blibli.com
    • Tokopedia.
    • Shopee.
  • Merchant retail offline, seperti:
    • Indomaret.
    • Alfamart.
    • Alfamidi.
    • Dandan.
  • Vending machine di area publik seperti:
    • Halte Transjakarta
    • Stasiun Commuter Line

 

Lokasi Top Up E-Money

  • Kantor cabang Bank Mandiri

  • ATM Mandiri

  • Aplikasi Livin’ by Mandiri

  • Outlet Indomaret 

  • Outlet Alfamart

  • Outlet Alfamidi

  • Vending Machine Kartu e-Money

  • Gerbang tol tertentu

  • LinkAja

  • Tokopedia

  • Mitra Tokopedia

  • Shopee

  • Blibli

  • i.Saku

  • Grab Merchant 

  • Grab Driver

  • Aplikasi Gojek

Cara Top Up e-Money di Livin’ by Mandiri

  • Aktifkan NFC pada device Anda kemudan tempel dan tahan kartu e-money
  • Tunggu sampai kartu e-money berhasil terbaca
  • Tap Top-up
  • Pilih atau masukkan nominal yang ingin di Top-up
  • Periksa kembali nominal sebelum tap Lanjut Top-up
  • Masukkan PIN Livin’ Anda
  • Tunggu hingga muncul notifikasi Top-up e-money Berhasil!
     

Info Lebih Lanjut

Mandiri Call 14000