Single Billing Penerimaan Negara Bukan Pajak
PNBP

Single Billing Penerimaan Negara Bukan Pajak
Maret 2024
Apa itu fitur Single Billing?
Single billing merupakan penyatuan penyetoran Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) atas jasa yang diberikan berbagai instansi pemerintah pada proses kedatangan dan keberangkatan kapal.
Apa saja komponen pembayaran yang dibayarkan melalui Single Billing?
1 ID Single Billing terdapat komponen pembayaran PNBP K/L yang disatukan dan tagihan jasa kenavigasian oleh BLU. Adapun jenis pembayaran PNBP yang disatukan adalah:
- PNBP Jasa Navigasi dan VTS (Kemenhub)
- PNBP Jasa Labuh (Kemenhub)
- PNBP Jasa Rambu (Kemenhub)
- PNBP Certificate of Pratique (Kemenkes)
- PNBP Port Health Quarantine Certificate (Kemenkes)
Dasar Hukum Single Billing
Dalam Instruksi Presiden RI Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penataan Ekosistem Logistik Nasional terdapat 4 Pilar utama yaitu: (I) Penyederhanaan Proses Bisnis Layanan Logistik Pemerintah, (II) Kolaborasi Platform Logistik Swasta, (III) Kemudahan Sistem Pembayaran, dan (IV) Penataan Infrastruktur.
Penerapan Single Billing merupakan wujud pelaksanaan Pilar III NLE yaitu kemudahan sistem pembayaran.
Ada berapa pelabuhan yang telah mengimplementasikan Single Billing?
Sampai dengan Agustus 2023, terdapat 23 pelabuhan di wilayah kerja Distrik Navigasi Tipe B Tanjung Priok yang telah menerapkan Sistem Inaportnet, dan tiga pelabuhan (Jakarta, Banten, Panjang) telah mengimplementasikan Single Billing pada SSM Pengangkut.
Channel apa saja yang dapat digunakan untuk pembayaran Single Billing di Bank Mandiri?
Apa yang dimaksud dengan Kode Pembayaran/ Kode Billing?
Kode pembayaran atau Kode Billing merupakan kode identifikasi pembayaran single billing yang didapatkan setelah pengguna jasa mengakses website Single Submission Pengangkut (SSm Pengangkut) dari Lembaga Nasional Single Window (LNSW) - Kementerian Keuangan dan kode yang didapat akan digunakan sebagai Kode Pembayaran/ Kode Billing di Bank Mandiri.
Bagaimana jika Kode Pembayaran / Kode Billing tidak dapat dibayarkan?
Pengguna Jasa dapat menghubungi Contact Center LNSW untuk mendapatkan Kode Pembayaran/Kode Billing yang baru
Info Lebih Lanjut
Mandiri Call 14000